Prevent Thalassemia at Early Stage


Prevent thalassemia at early stage

Menurut WHO, 1 dari 16 warga Uni Emirate Arab mengindap Thalasemia dan membutuhkan transfuse darah. Transfusi terus-menerus akan memberikan efek samping pada ginjal, terlalu banyaknya zat besi dapat menyebabkan kerusakan ginjal dan jantung. Lebih buruk lagi, jika hal ini dibiarkan akan membawa kematian. 

Abu Dhabi-Untuk mencegah Thalasemia di usia dini, Pemerintah Uni Emirat Arab menganjurkan kepada pasangan yang akan menikah untuk melakukan pemeriksaan darah. Siswa yang duduk di bangku SMP juga mendapatkan pemeriksaan sejenis.

"Masyarakat di Uni Emirate Arab umumnya menikah dengan keluarga dekat, hal ini dapat memicu merebaknya Thalasemia. Walaupun pemerintah telah memberlakukan tes kesehatan sebelum menikah maupun pengecekan darah sejak dini, namun hingga kini belu ada cara untuk mencegahnya,” ujar dr. Saqqaf Alawi Al Saqqah, seorang konsultan pada Bagian Thalasemia di Rumah Sakit Mafraq. 

Oemerintah UEA telah memberikan subsidi sebesar Dh 30.000 setiap tahunnya bagi penderita Thalasemia. "Jika pasangan yang akan menikah masing-masing membawa sifat Thalasemia dalam tubuhnya, maka 25% kemungkinan anak mereka akan berakhir pada kematian, 25% lainnya hidup normal, dan 50% kemungkinan sang anak akan mewarisi gen Thalasemia,” tambahnya.

Zainab Khazaal, manajer pada Pusat Penanggulangan Penyakit dan Pemeriksaan Abu Dhabi, juga menegaskan bahwa tes darah sebelum menikah dianjurkan bagi pasangan tersebut. Beberapa tes yang harus dijalani calon pasangan tersebut adalah HIV, syphilis dan hepatitis B. 

"Sebenarnya tes Thalasemia bukanlah kewajiban, hanya saja ini diperlukan jika keluarga calon mempelai memiliki riwayat Thalasemi,” ujar Khazaal. 

Menurut dr. Shamsheer, Pimpinan pada Rumah Sakit Lifeline, sangat penting bagi pemerintah untuk menganjurkan masyarakat melakukan pemeriksaan ini lebih agresif lagi. “Jika pemeriksaan ini bisa seperti di Kuwait, dimana perhatian masyarakat terhadap masyarakt ini cukup tinggi, maka jumlah anak yang terlahir dengan Thalasemia dapat berkurang hingga 45%.” www.gulfnews.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Prevent Thalassemia at Early Stage"

Post a Comment